Ilmu Komunikasi adalah ilmu yang
mempelajari tentang komunikasi antar individu dan grup Sarjana Ilmu Komunikasi
(S.I.Kom.). Jurusan Ilmu Komunikasi mempunyai 3 Peminatan namun yang sering dan
ada di seluruh PTN yaitu bidang jurnalistik, PR (Public Relation) dan yang
ketiga berbeda beda tiap PTN. Misalnya di UMM Komunikasi Audio Visual, dan di
UI Komunikasi Media.
Pembelajaran yang kita pelajari sebelum peminatan biasanya hal-hal dasar menyangkut komunikasi seperti halnya di SMA sebelum kita penjurusan ke IPA, IPS, BAHASA kita mempelajari semua dasar dasarnya terlebih dahulu. Seperti cara pengambilan foto dengan benar seperti hunting foto, utak atik alat teknologi komunikasi, cara berbicara didepan umum yang benar, desain visual, dan vcara penggunaan komputer dalam kegunaannya sebagai alat komunikasi, kita juga belajar psikologi komunkasi.
Karena jurusan ini paling netral dibanding
jurusan ini secara umum lulusan jurusan ini bisa bekerja sebagai penulis,
reporter, pembawa acara tv, fotografer, desain komunikasi visual, editor gambar
dan video, produser, sutradara, penyiar radio, public relation perusahaan
bahkan kita apat bekerja di bank juga. Di jurusan ilmu komunikasi ini peminatan
dilakukan, agar kita lebih di fokuskan pada salah satu bidangnya.
Jurnalisitik, pada peminatan ini lebih
menitikberatan pada bidang jurnalisme, baik jurnalistik pada bidang media cetak
seperti majalah koran maupun media elektronik seperti radio dan televisi. Pada
peminatan ini lebih dalam mempelajari tentang penggunaan teknologi penggunaan
teknologi komunikasi dan informasi. Tumbuhnya pertelevisian nasional, surat
kabar dan radio, memerlukan tenaga jurnalis yang handal, baik sebagai reporter,
announcer, dokumenter, maupun produser pemberitaan.
Lalu pada peminatan bidang PR, nah ini
cocok banget bagi orang yang senang bicara dimuka umum karena hal yang
dipelajari dan lulusan ini lebih banyak bekerja dengan berkomunikasi kepada
individu atau masyarakat atau dalam bahasa kesehariannya adalah HuMas. PR dalam
sebuah lembaga atau perusahaan sangat diperlukan, kenapa? Karena perencanaan
sebuah perusahaan bila tidak sampai pada semua pekerja internal dan eksternal
rencana tersebut tidak akan berjalan sesuai rencana apabila informasi tidak
sampai secara benar. Pastinya semua Lembaga dan Perusahaan memerlukan sarjana
ahli di bidang PR. Prospek pekerjaannya bagi sarjana lulusan ini adalah sebagai
Perkembangan PR Consultant, Event Organizer, dan kebutuhan akan profesi public
relations di departemen/perusahaan pemerintah maupun swasta, memerlukan
kompetensi praktisi Humas yang mumpuni.
Sedangkan Komunikasi audio visual adalah
proses penyampaian pesan atau informasi dari sumber kapada satu penerima atau
lebih dengan cara memvisualisasikan sekaligus memperdengarkan isi pesan atau
informasi kepada penerima dengan melalui media yang menunjangnya. Media yang
menunjangnya itu adalah media elektronik. Contohnya seperti televisi, VCD
player, DVD player, computer dan lain – lainnya yang bisa digunakan untuk
memvisualisasikan sekaligus memperdengarkan isi pesan dan informasi tersebut.
Bentuk aplikasinya dari komunikasi visual itu bisa berbentuk film yang bersifat
entertain maupun informatif dan iklan seperti yang kita sering lihat di
televisi.
Apa yang dipelajari dalam peminatan bidang PR (Public Relations) dan mengapa PR sangat diperlukan dalam sebuah lembaga atau perusahaan? Visit us Telkom University
ReplyDelete